Minggu, 01 Juli 2012

Beranda » Prediksi Juventus vs Shaktar Liga Champions

Prediksi Juventus vs Shaktar Liga Champions

Juventus
Prediksi Juventus vs Shaktar Liga Champions. Juventus dan Shakhtar Donetsk adalah dua tim yang sedang melaju tanpa terkalahkan di kancah domestik masing-masing. Kini keduanya akan saling berhadapan di matchday II Liga Champions.

Saat ini baik Juve maupun Shakhtar adalah juara bertahan dan pemuncak klasemen liganya masing-masing.

Lihat juga Prediksi Benfica vs Barcelona Liga Champions.

Di Serie A, Juve, yang pada laga terakhir Minggu (30/09/2012) kemarin menghempaskan AS Roma dengan skor telak 4-1, belum juga terkalahkan dalam 45 laga. Kali terakhir Bianconeri kalah adalah pada 15 Mei 2011 oleh Parma.

Sementara di kompetisi liga Ukraina, Shakhtar mencatat start impresif dengan memenangi seluruh 10 pertandingannya di awal musim. Total, dalam 25 pertandingan di seluruh kompetisisi, Hirnyky belum terkalahkan.

Laga Juve kontra Shakhtar, Rabu (3/10/2012) dinihari WIB, akan menjadi pertandingan Eropa pertama yang dipentaskan di Juventus Stadium.

Selain tekad tak mengecewakan fans tuan rumah, fakta bahwa Juve sebelumnya juga absen dua musim dari Liga Champions akan membuat Bianconeri melakoni laga ini dengan semangat meluap.

Shakhtar niscaya tidak akan menyerah begitu saja dan siap memberikan perlawanan sengit. Tetapi Juve, yang kini memiliki stok penyerang berlimpah, pun siap memaksimalkan amunisinya untuk mendobrak pertahanan lawan dan meraih kemenangan.

"Kami memiliki banyak penyerang yang siap dimainkan dan kami puas dengan performa mereka," kata Pelatih Kiper Juve Claudio Filippi seperti dikutip Reuters.

"Pelatih akan merotasi mereka berdasarkan apa yang ia lihat sepanjang pekan, (sehingga) semuanya akan memiliki kesempatan untuk tampil," lanjutnya.

Head to Head dan Prediksi serta Statistik Juventus vs Shaktar akan segara kami update dan jangan lupa kembali lagi ke www.tersedunia.blogspot.com.


www.tersedunia.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.