Ibrahimovic : Sekarang PSG Lebih Baik daripada Milan. Zlatan Ibrahimovic sudah memainkan pertandingannya bersama Paris St Germain kemarin. Ia menilai, tim barunya itu saat ini berkekuatan yang lebih baik daripada AC Milan.
Ibrahimovic mengatakan itu sebagai jawaban atas pernyataan yang dilontarkan media Prancis Les Parisien, setelah PSG bermain imbang 1-1 melawan DC United dalam laga ujicoba di Washington, Amerika Serikat, hari Minggu (29/7/2012) kemarin, dan ia langsung mencetak gol.
Saat ditanya, apakah PSG saat ini lebih baik dibanding Milan, bomber Swedia itu tanpa ragu menjawab, "Ya".
"Karena mereka sudah kehilangan dua pemain terbaiknya," jelas Ibrahimovic, seperti dilansir ESPN Star.
Dua pemain yang dimaksud dia adalah dirinya dan bek Thiago Silva, yang juga bergabung dengan PSG. Keduanya dijual Milan dengan total harga 51,5 juta euro.
Di musim panas ini PSG selain merekrut Ibrahimovic dan Thiago juga menggaet Ezequiel Lavezzi dan Marco Verratti.
"Kami sedang memburu semuanya. Kami main di Liga Champions, kami punya di apiala di Prancis. Jadi, tentu saja sebuah tim harus memenangi semuanya. Kami tim yang top dan yang kami rindukan cuma tim juara," simpul Ibrahimovic.
Saat ditanya, apakah PSG saat ini lebih baik dibanding Milan, bomber Swedia itu tanpa ragu menjawab, "Ya".
"Karena mereka sudah kehilangan dua pemain terbaiknya," jelas Ibrahimovic, seperti dilansir ESPN Star.
Dua pemain yang dimaksud dia adalah dirinya dan bek Thiago Silva, yang juga bergabung dengan PSG. Keduanya dijual Milan dengan total harga 51,5 juta euro.
Di musim panas ini PSG selain merekrut Ibrahimovic dan Thiago juga menggaet Ezequiel Lavezzi dan Marco Verratti.
"Kami sedang memburu semuanya. Kami main di Liga Champions, kami punya di apiala di Prancis. Jadi, tentu saja sebuah tim harus memenangi semuanya. Kami tim yang top dan yang kami rindukan cuma tim juara," simpul Ibrahimovic.
www.tersedunia.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar