Sabtu, 31 Maret 2012

Beranda » CIRI-CIRI PENYU TEMPAYAN

CIRI-CIRI PENYU TEMPAYAN

KHAS
Dibandingkan dengan penyu laut lain, penyu tempayan mempunyai kepala besar dan rahang kuat. Ini memungkinkanya menghancurkan kepiting, lobster, dan mangsa bertubuh keras lainya. Diperairan lepas, mereka biasanya mengambang dekat permukaan. Mereka bertahan dekat dasar di estuari dan teluk, dan hanya naik kepermukaan untuk bernapas. Penyu tempayan berkembang biak hanya setiap 2 tahun atau lebih lama, dan bertelur hingga 5 kali, setiap kali sekitar 100 butir.

CIRI-CIRI`
panjang tempurung / karapas 81 – 120 cm, berbentuk kubah halus dengan 5 – 6 pasang sisik lateral berwarna merah cokelat. perutnya berwarna kuning, beratnya dapat mencapai antara 65 – 101 kg atau kadang – kadang lebih. dibandingkan dengan ukuran tubuh, kepalanya besar, paling besar di antara penyu lainnya ; pada bagian kepala tersebut terdapat 2 pasang sisik prefrontal. telur bergaris tengah 3,4 – 5, 5 cm. dalam suhu 26 – 32 derajat celcius menetas setelah 49 – 63 hari. induk bertelur antara 23 – 109 butir. makanan tukik ubur – ubur, lamun laut (sea grass), keong dan udang, tetapi setelah dewasa hanya makan daging (Carnivora) termasuk ikan – ikan kecil, cumi – cumi dan gurita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.