Minggu, 19 Juni 2011

Beranda » Merawat Anak Anjing

Merawat Anak Anjing

Agar anak Anjing tumbuh dan berkembang dengan sempurna, diperlukan kemauan dan kesungguhan dengan mengajarinya beberapa latihan dan proseur tertentu tentang cara bertingkah laku. Berikut ini adalah hal mendasar yang harus diperhatikan ketika Anda merawat anak Anjing :
Kesabaran dan kasih sayang yang lemah lembut
Memahami perilaku Anjing pada umumnya
Mengajarinya secara konsisten
Menciptakan aturan-aturan
Meluangkan waktu untuk bersama
Bermain
Setelah makan dan tidur, bermain adalah prioritas terpenting bagi anak Anjing, dan tentu saja bermain sangat baik untuk pertumbuhannya. Selain diri kita sendiri yang dianggap sebagai teman bermainnya, anak Anjing begitu menyukai bermain dengan bermacam-macam mainan (misalnya kaos kaki yang terikat untuk digigitnya). Mainan yang diberikan haruslah yang cocok untuk usia anak Anjing, dan Anda harus segera menggantinya begitu mainan telah rusak agar anak Anjing tidak menelan bagian atau potongan mainan yang telah rusak karena hal ini bisa membuat pencernaannya terganggu.
Semakin sering diri kita dan anak Anjing bermain bersama, ia akan menganggap Anda adalah hal terpenting baginya. Semakin sering ia ingin bersama dan menyenangkan Anda, semakin mudah ia untuk dikontrol.
Pujian dan hadiah
Anjing sangat suka diberi pujian dan dihadiahi sesuatu jika ia melakukan hal-hal seperti yang Anda inginkan. Cara ini akan membuat Anjing belajar untuk berperilaku baik. Di samping itu, memberi pujian dan hadiah merupakan cara yang cepat dan menyenangkan untuk melatih Anjing Anda.
Melatih agar patuh
Interaksi antara Anda dan anak Anjing kesayangan Anda haruslah gembira dan menyenangkan, karena itu menandakan Anda adalah sahabat terbaiknya. Karena ia menganggap Anda sahabatnya maka ia akan selalu berusaha untuk menyenangkan diri Anda. Buatlah suasana dimana anak Anjing bisa mendapatkan hadiah dari Anda karena melakukan hal-hal yang benar dan sesuai kemauan Anda, daripada membiarkan ia melakukan hal-hal yang tidak Anda sukai lalu Anda beri peringatan.
Tunjukkan padanya mana perilaku yang benar dan berikan hadiah ketika ia melakukannya dengan tepat. Peringatkan anak Anjing sambil berkata ’Jangan!’, ’Arghhh’, dengan nada marah jika ia melakukan hal-hal yang tidak Anda inginkan. Atau kejutkan dirinya dengan teriakan, geraman, dan menepuk kedua telapak tangan Anda dengan keras. Tatap dan pandangi terus sampai ia pergi menjauh. Hal penting lainnya adalah menyesuaikan tingkat latihan yang dibutuhkan bagi anak Anjing, jangan terlalu berlebihan namun juga tidak boleh kurang.
Merawat dan mengurus
Agar anak Anjing selalu merasa nyaman dan senang berada di dekat Anda, berikan perhatian lebih pada dirinya dengan cara memeluk dan membelai-belainya. Semakin sering diperlakukan seperti itu, dirinya makin memiliki perasaan tenang, sehingga jika suatu saat ia diajak ke dokter hewan ia tidak akan stres atau menggigit ketika dipegang-pegang. Di samping itu, bila anak Anjing terbiasa disentuh dan dibelai, akan timbul kepercayaan dirinya pada Anda dan anak Anjing akan lebih terbuka untuk menerima kehadiran orang lain atau keluarga terdekat Anda.
Kesehatan mulut
Begitu Anda memiliki anak Anjing, periksalah mulutnya, perhatikan apakah gusinya memiliki masalah dan gigi-giginya bersih dari karang gigi. Untuk membersihkan gusi dan giginya, mulailah dengan mengoleskan pasta gigi khusus Anjing pada jari tangan dan menggosok-gosokkannya. Setelah itu, Anda bisa membiasakan menggosok giginya memakai sikat gigi khusus untuk Anjing yang banyak tersedia di pet shop.
sumber ; meooog.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.