Rabu, 04 April 2012

Beranda » KURA-KURA HERMANNI(SEBUAH KEHIDUPAN)

KURA-KURA HERMANNI(SEBUAH KEHIDUPAN)

Kura-kura Hermanni
susah dibedakan dengan kura kura berpaha taji, kura kura ini adalah yang terkecil diantara 3 jenis di selatan eropa. Karapaksnya berbentuk kubah dan sedikit gempal, berwarna kuning, zaitun, atau cokelat, dengan corak gelap tersebar tidak merata. Seperti kebanyakan kura kura, jantan sedikit lebih kecil dari betina, dengan ekor lebih panjang dan permukaan bawah yang cekung. Pada dasarnya mereka adalah omnivora, memakan buah, bunga dan daun, meski juga memakan lintah bulan, siput dan bangkai. Kura kura ini hidup di tempat yang tertutup
rapat oleh tumbuhan, membuka jalan melintasi tumbuhan dengan kaki yang pendek tapi kuat. Mereka non aktif selama siang hari terpanas di musim panas. Di ujung selatan, mereka menjadi dorman. Saat musim dingin yang membeku, mereka berhibernasi selama beberapa bulan setiap tahun. Sama seperti kebanyakan kura kura, jenis ini mengeluarkan bunyi desisan dan dengkuran, terutama pada musim kawin. Setelah kawin, betina menggali lubang sarang berbentuk labu, meletakkan telur hingga 12 butir. Seperti kura kura berpaha taji, jenis ini pernah ditangkap dalam jumlah besar sebagai komoditas perdagangan hewan peliharaan, tapi sekarang dilindungi sepenuhnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.